Jumat, 05 April 2013

Jengah.

Jengah.
ya, saya jengah.

melihat bagaimana orang-orang yang ada di sekitar saya
menjalani hidupnya
tiba-tiba saya membuat suatu kesimpulan
tepat setelah sholat dhuhur
entah kenapa.. haha

"it's better to looks ordinary outside but extraordinary inside, it's called down to earth..
than,
looks extraordinary outside but nothing inside, it's FAKE"

buat apa menghabiskan uang dalam jumlah besar untuk parfum berkelas, baju model terkini
tapi ga punya pulsa buat sekedar bales sms..
buat apa gonta-ganti gadget, jam tangan merk, sepatu brand
tapi rajin juga ngutang buat makannya..

tidak ada salahnya memang
kalau ingin memuaskan hasrat belanja demi penampilan sempurna
tapi, sempurna dalam konteks apa?

memang,
penampilan oke akan meningkatkan penilaian orang terhadap kita
tapi juga harus dibarengi dengan something awesome juga dong
kalau tidak, justru akan menurunkan citra kita di mata orang lain
penampilan memang penting
tapi bukan berarti mengabaikan kebutuhan lain
yang meski kecil, namun berpengaruh juga pada kehidupan kita
secara langsung, maupun tidak langsung
sewajarnya sajalah..hidup itu kan harus seimbang

"don't judge the book by it's cover", they said..
tapi cover, juga membangun persepsi orang terhadap kita
cover, bisa memberi memberi efek positif, bisa juga negatif
penilaian bisa sejalan dengan cover-nya, atau berkebalikan dengan yang terlihat


Tidak ada komentar:

Posting Komentar